SEMARAKAN HARI GIZI NASIONAL, RSUD BANYUMAS GELAR LOMBA KREASI MENU DIET LUNAK

SEMARAKAN HARI GIZI NASIONAL, RSUD BANYUMAS GELAR LOMBA KREASI MENU DIET LUNAK

SEMARAKAN HARI GIZI NASIONAL, RSUD BANYUMAS GELAR LOMBA KREASI MENU DIET LUNAK

Banyumas – Masih tingginya angka stunting di Indonesia pada tahun 2022 yaitu 21,6% menjadikan fokus pemerintah untuk menurunkannya menjadi 14% di tahun 2024. Untuk mewujudkannya, pemerintah menjadikan tema Cegah Stunting sebagai kampanye sosialisasi program pada peringatan Hari Gizi Nasional Ke-63 Tahun 2023 yang bertepatan dengan tanggal 25 Januari 2023.

Untuk mendukung kampanye tersebut, RSUD Banyumas melalui Instalasi Gizi menyelenggarakan beberapa kegiatan sebagai upaya untuk mensosialisasikan serta menyemarakkan hari gizi nasional.

Salah satu kegiatan yang digelar adalah Lomba Kreasi Menu Diet Lunak yang diikuti oleh peserta internal dari RSUD Banyumas dan dilaksanakan pada Jumat (27/1/2023).

Ketua Panitia, Absari Catur Wardati, S.Tr.Gz., dalam laporannya menyampaikan bahwa latar belakang kegiatan ini adalah rangkaian memperingati hari gizi nasional.

“Kegiatan diselenggarakan untuk meningkatkan informasi dan merubah perilaku konsumsi makan pada umumnya dan meningkatkan pelayanan gizi RSUD Banyumas” katanya.

Dia juga mengatakan bahwa selain lomba kreasi menu diet lunak juga diselenggarakan kegiatan kampanye isi piringku di media sosial RSUD Banyumas, Dopokan Putri Domas dengan tema stunting di bulan Februari, Talklive di RRI Purwokerto dengan tema stunting dan kegiatan apel bugar pada 30 Januari 2023.

“Lomba Kreasi Menu Diet Lunak sendiri diikuti oleh 20 kelompok yang diharapkan dapat meningkatkan kreatifitas peserta lomba dan menu dapat diaplikasikan untuk meningkatkan mutu layanan gizi” katanya mengakhiri laporan.

Dalam sambutan Direktur yang dibacakan oleh Wakil Direktur Pelayanan, dr. Rudi Kristiyanto, Sp.B. disampaikan bahwa rumah sakit adalah institusi yang memberikan layanan kesehatan secara paripurna dan salah satu yang penting adalah pelayanan gizi yang bermutu.

“Mutu pelayanan gizi harus senantiasa berproses terus kearah yang lebih baik” pesannnya
Wadiryan juga mengatakan bahwa dengan mutu gizi yang baik maka akan membuat pasien merasa puas ketika proses pengobatan maupun pemulihan kesehatan di rumah sakit sehingga akan mempercepat kesembuhan pasien.

“Kalau makanannya enak, penyajiannya bagus, tentunya pasien akan betah pada saat perawatan” katanya.

Diakhir sambutannya Wadiryan membuka acara Lomba Kreasi Menu Diet Lunak yang digelar di Aula Thalasemia Lantai III tersebut.

Related Posts

Komentar