Ibu Erna Husein, Kunjungi Pasien Thalasemia RSUD Banyumas

Ibu Erna Husein, Kunjungi Pasien Thalasemia RSUD Banyumas

IBU ERNA HUSEIN KUNJUNGI PASIEN THALASEMIA DI RSUD BANYUMAS


BANYUMAS – Berapa waktu lalu, Ibu Erna Husein, istri Bupati Banyumas Ir. Achmad Husein, berkunjung ke RSUD Banyumas. Bersama dengan beberapa anggota perkumpulan orang tua penderita thalasemia, Ibu Erna Husein mengunjungi Ruang Thalasemia RSUD Banyumas. Direktur RSUD Banyumas , dr. Dani Esti Novia dan jajaran manajemen mendampingi kunjungan kepada pasien thalasemia.

Dalam kunjungannya Ibu Erna Husein berdialog dengan pasien serta keluarga pasien serta tidak lupa memberikan motivasi kepada para pasien agar tetap bersemangat dan terus berusaha dan berdoa. Selain itu kepada 22 pasien yang ada, satu per satu diberi paket sembako yang diterima langsung oleh pasien maupun keluarga yang mendampingi.

Untuk Di RSUD Banyumas sampai dengan Selasa (16/6/2020) tercatat ada 502 orang pasien thalasemia yang ditangani di Ruang Thalasemia. Jumlah tersebut secara berurutan berasal dari Banyumas 222 pasien, Cilacap (129), Purbalingga (40), Banjarnegara (37), Brebes (35), Kebumen (27), Tegal (5), Pemalang (3) dan Wonosobo, Pekalongan, Bumiayu serta Blora masing-masing 1 pasien.

Susilowati, S.Kep.Ns. Kepala Ruang Thalasemia RSUD Banyumas mengatakan bahwa untuk Dokter Penanggung Jawab Thalasemia dr. Basalamah,Sp.A(K) dan untuk pasien thalasemia dewasa dikelola oleh dr.Tri Agus Wibowo,Sp.PD. Untuk sampai dengan akhir Mei 2020 jumlah kunjungan yang tercatat sebanyak 902 kunjungan yang terdiri dari 529 kunjungan untuk tranfusi dan sisanya kunjungan pengambilan obat.

“Di Ruang Thalasemia ditangani oleh 6 orang perawat, 1 orang kepala ruang dan 1 orang tenaga administrasi yang dari jumlah tersebut terbagi menjadi 2 giliran jaga” jelasnya.

“Pada hari ini tercatat 24 orang pasien yang masuk ke ruang thalasemia RSUD Banyumas” pungkasnya.

 

dikutip dari fb rsud banyumas 

Related Posts

Komentar