Lepas Sambut Direktur dan Kasie Penunjang Non Medis RSUD Ajibarang

Lepas Sambut Direktur dan Kasie Penunjang Non Medis RSUD Ajibarang

Banyumas-Hari ini Jumat Wage (17/06/2022) Direktur beserta  Jajaran Pejabat Struktural, Komite Medis, Komite Keperawatan, Komite Nakes Lain, dan Kepala Instalasi / Kepala Ruang, bersama sama rombongan mengikuti kegiatan Lepas Sambut Direktur dan Kasie Penunjang non medis RSUD Ajibarang di Aula Diklat RSUD Ajibarang.

Dalam Sambutanya Direktur RSUD Banyumas dr. Dani Esti Novia menyampaikan bahwa Maksud dan tujuan kami datang ke RSUD Ajibarang ini adalah dengan adanya SK Bupati terkait dengan Tugas Fungsi, Rotasi dan Mutasi Jabatan di lingkungan Kab. Banyumas yang di laksanakan pada Hari Senin (13/06/2022) menyerahkan dr. Noegroho Harbani, Sp.S., M.Sc sebagai Direktur RSUD Ajibarang bertukar dengan dr. Widyana Grehastuti, Sp.OG.,M.Si.Med dan Umarmono, S.Kep.,Ns sebagai Kasie Penunjang Non Medis di RSUD Ajibarang.

Kami informasikan terkait dengan Struktur Organisasi Tata Kerja (SOTK) RSUD Banyumas eselonya adalah 2B, sehingga memiliki 2 Wakil Direktur yang Eselonya adalah 3A. RSUD Ajibarang karena Kelas RS Type C sehingga Direktur yang menjabat eselonya 3A, apabila terjadi pertukaran itu adalah 1 eselon yaitu sama sama 3A, dr Noegroho sebagai Direktur RSUD Ajibarang eselonya 3A dan dr Widyana sebagai Wakil Direktur Umum RSUD Banyumas eselonnya juga 3A, lanjutnya.

Selanjutnya Esti Siwi Wibowo Murti, S.H. akan pindah ke DP3AKB (Sebagai Kepala Bidang KB, Pengendali Penduduk Pemerintah Kab. Banyumas) dan yang  menggantikan Umarmono, S.Kep.,Ns

Selamat untuk mereka ber-4 yang sudah mendapatkan SK Bupati dan semoga bisa menjalankan tugasnya dengan baik, pungkasnya.

Sambutan di tutup dengan kata pantun “ Uang bisa di cari, kenangan takan terganti, karena sesungguhnya hidup penuh warna, semuanya ada masanya, kita berbuatlah yang terbaik, karena sewaktu waktu Allah bisa memanggil kita.”

Kepala Bagian Administrasi RSUD Ajibarang Buchori, M.Si mengatakan, selamat datang Direktur RSUD Banyumas dr Dani Esti Novia dan jajaran managemen serta rombongan di RSUD Ajibarang, apa yang tadi di sampaikan dr Dani dengan tangan terbuka kami terima, untuk menghadapkan dan mengantarkan dr. Noegroho Harbani, Sp.S.,M.Sc sebagai Direktur RSUD Ajibarang dan Umarmono,S.Kep.,Ns Kami terima dengan tangan terbuka di RSUD Ajibarang.

Beli Ikan dalam tangkur, membeli soto pakainya rantang, Ada soto beli sate kerang, dr Noegroho dan simon selamat Datang.”

Acara selanjutnya adalah Penandatanganan berita acara serah terima jabatan sekaligus serah terima memori jabatan, dr. Widyana Grehastuti, Sp.OG.,M.Si.Med  kepada  dr. Noegroho Harbani, Sp.S.,M.Sc

Acara Foto Bersama di Aula Diklit RSUD Ajibarang

 

Related Posts

Komentar