Musyawarah Ranting (MUSRAN) Ikatan Bidan Indonesia  (IBI) RSUD Banyumas

Musyawarah Ranting (MUSRAN) Ikatan Bidan Indonesia (IBI) RSUD Banyumas

BANYUMAS-Hari ini Jumat (26/03/2021) bertempat di Ruang Komite Medis RSUD Banyumas di selenggarakan Musyawarah Ranting (Musran) Ikatan Bidan Indonesia (IBI).
Musyawarah Ranting di Hadiri oleh Ketua IBI Cabang Banyumas Heni Soetikno,S.ST.,M.Kes,Direktur RSUD Banyumas Dr. Dani Esti Novia,Kepala Bidang Keperawatan Dr. Novita Sabjan,MM dan Kasie Keperawatan Khusus RSUD Banyumas Pujo Rohadi,S.kep.,Ns serta Ketua PPNI DPK RSUD Banyumas Wuryanto,S.Kep.,Ns,Tak Lupa Ketua Komite Keperawatan RSUD Banyumas Supriyanto,S.Kep.,Ns juga ikut menghadiri undangan Musyawarah IBI ini.
Ketua IBI Cabang Banyumas Heni Soetikno,S.ST.,M.Kes sebelum memberikan kata sambutan memberikan semangat dengan Yel...Yel IBI
Satu Kata Untuk Bidan : Dahyat
Dua Kata Untuk Bidan : Luar Biasa
Tiga Kata Untuk Bidan : Aku Pasti Bisa
Empat kata Untuk Bidan : Turunkan AKI (Angka Kematian Ibu) dan AKB (Angka Kematian Bayi)
Semoga Bidan RSUD Banyumas semakin baik dan semakin profesional
Agenda Musran IBI hari ini adalah pemilihan Ketua IBI Ranting RSUD Banyumas untuk Periode Tahun 2018 – 2023
Direktur RSUD Banyumas menyampaikan pesan RSUD Banyumas sebagai Rujukan PONEK,dengan adanya Musyawarah Raanting IBI ini kami berharap pengembangan Profesi untuk bidan yang profesional dan mampu memberikan kontribusi mutu pelayanansemakin baik khususnya di pelayanan kebidanan.
Acara Musran IBI RSUD Banyumas di awali dengan Laporan IBI Periode 2013-2017 yang sebagai Ketua IBI Ranting RSUD Banyumas Mardiana,S.ST kemudian di lanjutkan dengan pemungutan suara pemilihan ketua IBI periode 2018-2023.
Pemilihan Ketua IBI Ranting RSUD Banyumas dengan cara pemungutan suara dan dari hasil pemungutan suara tsb. Suara terbanyak menuju pada Ike Yuliani,Amd.Keb dan hasil Musran IBI ini maka Ketua Terpilih IBI Ranting RSUD Banyumas adalah Ike Yuliani,Amd.Keb.
Acara di tutup dengan kegiatan Foto bersama

Related Posts

Komentar