RSUD Banyumas Baru, RSUD Banyumas Bangkit
RSUD Banyumas Baru, RSUD Banyumas Bangkit
Nuansa RSUD Banyumas Baru, RSUD Banyumas Bangkit sangat terasa akhir-akhir ini, khususnya dalam manajemen RSUD Banyumas. Setelah Bupati Banyumas, Ir Achmad Husein, melantik dr Dani Esti Novia sebagai Direktur RSUD Banyumas pada hari Jumat tanggal 17 Mei 2019, Pada hari Senin tanggal 26 Agustus 2019 telah dilantik pejabat baru di lingkungan RSUD Banyumas.
Telah dilantik menjadi Wakil direktur pelayanan adalah dr Rudy Kristianto, SpB dan dr Noegroho Harbani, SpS sebagai Wakil Direktur Umum. Sebelumnya dr Rudy demikian beliau akrab dipanggil adalah Dokter Spesialis Bedah Fungsional di RSUD Banyumas, sementara dr Nogroho adalah Dokter Spesialis Saraf, Fungsional di RSUD Ajibarang.
Dengan formasi ini, RSUD Banyumas dipimpin oleh pejabat-pejabat yang relative muda , baru, dan membawa angin perubahan kea rah positif yang mulai terasa di akhir-akhir ini. RSUD Banyumas adalah Rumah Sakit yang memiliki keunggulan dari banyak sisi, dengan di pimpin oleh Pemimpin-pemimpin baru yang visioner dan komitmen tinggi, menjadikan RSUD Banyumas baru dan bangkit.
Selamat Berjuang dr Dani, dr Noeg, dr Rudy. Bersama militant-militan RSUD Banyumas melakukan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
Salam Sehat
RSUD Banyumas