RSUD Banyumas Gelar Webinar " Update Masalah Kesehatan Jiwa Terkini : Fenomena Judi On Line dan Efeknya pada Masalah Kesehatan Mental, Depresi pada Lansia serta manajemen Stres di Lingkungan Kerja
Banyumas – Dalam menyambut Hari Kesehatan Jiwa tahun 2024, RSUD Banyumas mengadakan rangkaian kegiatan yang salah satu diantaranya adalah Seminar Kesehatan Jiwa dengan tema “ Update Masalah Kesehatan Jiwa Terkini : Fenomena Judi Online dan Efeknya pada Masalah Kesehatan Mental, Depresi pada Lansia Serta Manajemen Stress di Lingkungan Kerja” bertempat di Aula Thalasemia RSUD Banyumas pada Sabtu (26/10)
Seminar yang dilaksanakan secara daring diikuti oleh 500 peserta dibuka oleh sambutan ketua pelaksana Agus Riyadi, S.Kep.,Ns. dan dilanjutkan sambutan sekaligus dibukanya kegiatan oleh dr. Dani Esti Novia selaku Direktur RSUD Banyumas.
Dalam sambutanya dr. Dani Esti Novia menyampaikan setiap tempat kerja memiliki potensi bahaya yang dapat menimbulkan penyakit dilingkungan kerja diantaranya penyakit mental
“Tempat kerja yang mendukung kesehatan mental dapat mendukung produktifitas dan kualitas hidup seseorang” – Sambutnya