Penilaian Tata Kelola Kearsipan RSUD Banyumas Oleh Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Banyumas

Penilaian Tata Kelola Kearsipan RSUD Banyumas Oleh Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Banyumas

Kegiatan Penilaian Tata Kelola Kearsipan RSUD Banyumas yang dilakukan oleh Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah (Arpusda) Kabupaten Banyumas yang dilaksanakan pada Jumat (12/5/2023) di ruang rapat manajemen RSUD Banyumas.

Tim Dinas Arpusda mengirimkan 5 orang personel untuk melakukan penilaian dengan subyek penilaian pada tata kelola kearsipan di bagian umum dan kepegawaian, bidang keperawatan serta bidang pelayanan medis.

Tim penilai menekankan agar penggunaan taknologi digital dapat diikuti dalam pengelolaan kearsipan sehingga arsip yang dimiliki akan mudah dalam pelacakan serta ketika ada perubahan akan mudah dalam pendeteksian arsip tersebut. Hal lain juga ditekankan bahwa arsip adalah bukti indikator reformasi birokrasi yang digalakan oleh pemerintah disemua tingkatan.

Sebagai rumah sakit tipe B Pendidikan, tim penilai tidak lupa mengingatkan akan sistem pengelolaan yang harus dijalankan oleh RSUD Banyumas sehingga tidak hanya pemberian layanan kesehatan saja yang baik tetapi juga pengelolaan kearsipannya bernilai baik.

  

 

Related Posts

Komentar